Harga Discount

Untuk mendapatkan harga DISKON spesial & layanan pesan antar GRATIS, hubungi kami (021) 9833 0857; (021) 27459400; 08158793215

www.saung.amanah.com
www.sarungpekalongan.blogspot.com
email : saung.amanah@yahoo.com



Jumat, 30 Juli 2010

Menyelisik Alam Malaikat

Penulis : Dr. Muhammad bin A.W. al-'Aqil
Penerbit : Pustaka Imam Asy Syafii
Harga : Rp. 100.000

Sadarkah kita bahwa setiap saat, di mana pun kita berada, selalu ada Makhluk yang hadir bersama kita. Makhluk yang satu ini diciptakan dari nur (cahaya) sehingga memiliki karakter yang berbeda dengan makhluk lain, yaitu manusia, jin, hewan, dan tumbuhan. Makhluk ini memiliki kelebihan yang banyak dibanding makhluk lain, dan yang paling istimewa adalah mempercayai keberadaannya merupakan salah satu rukun iman yang tanpanya iman seseorang dianggap cacat. Makhluk itu adalah Malaikat.


Ironisnya, hingga kini, pengetahuan umat Islam tentang Malaikat hanya berkutat pada sepuluh nama Malaikat beserta tugas-tugas mereka. Padahal, pengetahuan tentang mereka secara lebih lengkap akan banyak memberikan pengaruh positif terhadap kehidupan seorang Mukmin. Dan ternyata, kalau kita telisik banyak sekali informasi tentang mereka di dalam al-Qur-an dan as-Sunnah yang belum kita ketahui.


Buku ini mengupas dan menyelisik lebih jauh informasi tentang Malaikat dari sumber-sumber yang valid dari al-Qur-an dan as-Sunnah; berapakah jumlah mereka sebenarnya, apa saja tugas-tugas mereka, seperti apa sifat, sikap, dan karakter ciptaannya, dan banyak informasi lain serta dampak positif yang dihasilkan dengan banyak mengenal kehidupan mereka?


Penulis buku ini juga menambahkan informasi tentang pe-mahaman sekte-sekte lain dari ahli kalam dalam teologi Islam, juga menurut keyakinan Yahudi, Nashrani, ahli Filsafat, kaum musyrikin Arab, Hindu, Budha, dan kaum paganisme lainnya. Hal ini dimaksudkan untuk mengkritisi sekaligus membantah pemahaman mereka yang bertentangan dengan ‘aqidah Islam yang shahih menurut Ahlus Sunnah wal Jama’ah.

Sihir dan Guna Guna

Penulis : Syaikh Wahid bin 'Abdissalam Balii
Penerbit : Pustaka Imam Asy Syafii
Harga : Rp. 40.000

Sihir termasuk dosa terbesar yang dapat membinasakan, bahkan sihir masuk dalam kategori pembatal keislamanl, sebagaimana hal tersebut ditegaskan dalam banyak firman Allah Azza wa Jalla dan hadits-hadits yang shahih.

Namun pada kenyataannya, kita melihat telah merajalelanya praktik "Sihir" dikalangan masyarakat, serta banyak orang yang mudah mendatangi tukang sihir dengan berbagai cara dan tujuan.

Berdasarkan kenyataan tersebut, maka kami bersyukur kepada Allah Azza wa Jalla yang hanya dengan izin-Nya dapat menerbitkan sebuah risalah yang mengupas tentang seluk beluk sihir, yang berjudul "Sihir dan Guna-Guna." Risalah ini kami terjemahkan yang dari kitab "ash-Shaarimul Battaar fit Tashaddi lis Saharatil Asyraar" yang ditulis oleh Syaikh Wahid bin 'Abdissalam Baali, dengan kajian menarik dan sistemasis berdasarkan nas-nash yang rajih, disertai penjelasan yang mudah dipahami. Risalah ini kami terbitkan agar kaum Muslimin mengetahui lebih luas tentang sihir, bagimana hukum sihir, dan cara apa yang disyari'atkan untuk menanggulangi serta mengobati orang yang terkena sihir tersebut, maka pembaca yang budiman dapat menelaahnya melalui risalah ini. Risalah ini disertai dengan contoh dan diuraikan lebih lanjut dengan dukungan dalil, baik dari al-Qur-an, as-Sunnah, maupun pendapat para ulama.

Akhirnya, kami memohon kepada Allah Azza wa Jalla yang Mahaperkasa lagi Mahamulia, semoga segala upaya ini menjadi amal shalih dan bermanfaat bagi kaum Muslimin dalam memelihara keimanan dan ibadahnya dari sihir dengan segala bentuknya, serta ikut menyebarkannya kepada khalayak ramai seiring dengan pengaruh bahaya sihir.

Shalawat dan salam semoga tetap dilimpahkan kepada Nabi Muhammad Shallallaahu 'Alaihi Wasallam, beserta keluarga, para Sahabat, dan pengikutnya yang baik hingga hari Kiamat.

Meneladani Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam dalam Berpuasa dan Berhari Raya

Judul : Meneladani Rasulullah Shalallahu 'Alaihi
Wasallam dalam Berpuasa dan Berhari Raya
Penulis : Syaikh 'Ali bin Hasan bin 'Ali al-Halabi
Syaikh Salim bin 'Ied al-Hilali
Harga : Rp. 35.000

Antusiasme umat Islam dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan dan Hari Raya ‘Iedul Fithri serta Iedul Adh-ha patutlah disyukuri. Namun demikian, yang perlu dicermati dari mereka yaitu munculnya sikap, sambutan, kebiasaan, dan amalan dilakukan pada hari-hari itu yang jauh dari sunnah Nabi dan kontra terhadap ajaran Islam yang benar. Mereka melakukan semua itu hanya berdasarkan tradisi dan praduga serta perkiraan dan perasaan semata. Padahal, seharusnya dalam setiap urusan ibadah kepada Allah ‚ kita harus mengikuti contoh dan teladan Rasulullah .


Buku di hadapan Saudara ini mengupas perihal Ramadhan dan Hari Raya menurut kacamata syariat Islam, serta penya-jiannya disarikan dari sumbernya yang murni yakni al-Qur-an dan as-Sunnah. Sebagaimana judulnya, buku ini mengajak kita untuk meneladani Rasulullah dalam berpuasa pada bulan Ramadhan, menyambut kedatangannya, dan menghidupkan-nya dengan ibadah-ibadah yang dicontohkan beliau. Demikian pula, kita diajak untuk menyambut Hari Raya dan merayakannya sesuai sunnah-sunnah beliau.


Kelebihan buku ini terdapat pada kesimpulan hukum fiqihnya yang lebih mengedepankan al-Qur-an dan as-Sunnah serta ijma para Sahabat Nabi dan mencoba membebaskan diri dari kekentalan pendapat berbagai madzhab dan imam-imamnya. Di dalamnya penulis juga menambahkan pembahasan tentang hadits-hadits dhaif yang beredar pada bulan Ramadhan serta memaparkan kebiasaan-kebiasaan menyimpang yang terjadi pada Hari Raya.

Wanita Karir

Penulis : Adnan bin Dhaifullah Alu Asy-Syawabikah
Penerbit : Pustaka Imam Asy-Syafii
Harga : Rp. 40.000

Dalam Islam, kaum wanita sangat dimuliakan dan dihormati. Kedatangan Islam sendiri antara lain mempunyai misi untuk mengangkat derajat kaum wanita yang ketika itu berada pada posisi yang marjinal, terpuruk, dan dihina-dinakan. Namun, se­­iring berjalannya waktu, ketika derajat kaum wanita sudah terangkat dan menjadi terhormat, persoalan baru muncul: kaum Hawa ini menuntut persamaan hak dengan kaum laki-laki di ruang publik, yang di antara wujudnya adalah dibolehkannya mereka untuk bekerja di luar rumah, menjadi wanita karir.


Apakah Islam benar-benar melarang mutlak kaum wanita bekerja di ruang publik? Atau justru membolehkannya dengan beberapa syarat dan ketentuan? Jika demikian, bidang-bidang profesi apa sajakah yang bisa, mungkin, dan dibolehkan untuk dimasuki oleh kaum wanita?

Buku ini merangkum pandangan-pandangan ulama yurisprudensi Islam (fuqaha') dalam masalah tersebut.